Visi kami menjadi lembaga filantropi nasional berbasis pemberdayaan masyarakat yang mandiri dan madani.
Misi
- Menjadi lembaga sosial yang memiliki integritas dan berkreatifitas tinggi
- Menyiapkan generasi Qur’ani yang berkarakter, berakhlakul karimah, dan memilioki jiwa profesional
- Sebagai lembaga yang mengedepankan kepedulian umat yang bertolak kepada nilai-nilai kemanuasiaan.
Tentang Kami
Sahabat Dhuafa adalah brand company dari yayasan Sahabat Dhuafa Mandiri yang telah berdiri sejak 12 Agustus 2010. Sahabat dhuafa, atau biasa disingkat SAFA, merupakan sebuah organisasi sosial dan dakwah yang bertujuan untuk membantu program pemerintah dalam rangka meningkatkan kualitas iman, taqwa dan kerukunan umat, mencerdaskan kehidupan bangsa, meningkatkan taraf hidup masyarakat serta meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui pengelolaan dana sosial masyarakat yaitu : Zakat, Infaq, Sedekah dan Wakaf (ZISWAF). Sahabat Dhuafa bergerak di bidang sosial kemasyarakatan dengan menjalankan 5 (lima) pilar program, yaitu Pendidikan, Kesehatan, Kewirausahaan, Kemanusiaan, dan Dakwah. Masing-masing pilar tersebut dijabarkan dalam beberapa kegiatan program yang berorientasi pada peningkatan pengetahuan dan kesejahteraan masyarakat dhuafa. Sebelum berdiri Sahabat Dhuafa, terlebih dahulu dimulai dengan mendirikan panti asuhan yang diberi nama Panti Asuhan Tahfidz Quran Al Wahida pada bulan April 2010 berlokasi di Kp. Gabus Tengah Rt. 01/02 Desa Srimukti Tambun Utara Bekasi. Saat ini, panti berubah konsep menjadi Panti Asuhan Islam Terpadu (PAIT) Nurul Huffazh. Kemudian mulai tanggal 12 Oktober 2010 mulai dibentuk legalitas yayasan melalui Akta Notaris Syafii, SH. MM No.15 Tahun 2010 dengan menggunakan nama Pesantren Entrepreneur Al Wahida Sahabat Dhuafa. Sebagai kelanjutan dari proses pembinaan dari santri panti asuhan, pada Juli 2012 Alhamdulillah dapat berdiri Pondok Pesantren yang berbasis Tahfidz Qur’an dan entrepreneur. Ponpes ini berlokasi di Kadudampit, Sukabumi. Selanjutnya sekitar Tahun 2015 Sahabat Dhuafa mendirikan Pondok Pesantren Yatim dan Dhuafa di daerah Cibungbulan, Kab. Bogor. Kedua pondok Pesantren ini diberi nama Pesantren Ash Shoffa. Seiring dengan periode tersebut, yayasan mengalami perubahan nama menjadi Yayasan Sahabat Dhuafa Mandiri dengan nama publikasi Sahabat Dhuafa. Perubahan ini dengan harapan Sahabat Dhuafa lebih dikenal masyarakat sebagai lembaga sosial yang terpercaya dan dapat berkontribusi nyata dalam pembinaan dan pemberdayaan kaum marjinal.

Legalitas
- Akta pendirian Yayasan Sahabat Dhuafa Mandiri No. 44 tanggal 30 November 2012
- Akta perubahan Yayasan Sahabat Dhuafa Mandiri No. 06 Tanggal 5 Mei 2015
- Surat pengesahan Kemenkumham RI No. AHU-AH01.06-0008451 tahun 2018 tanggal m5 Maret 2018;
- SKT. Menteri Keuangan RI. No. PEM.0097/WPJ.22/KP0103/2013
- SKT Dinas Sosial Kota Bekasi No. 466.4/43-PS/IX/2015
- Surat Keterangan Domisili Kel MargaMulya No.01/KL.MM/V/2015
- NPWP No. 31.492.999.3-407.000
Core Value
AMANAH
Jujur, tulus, transparan, dan dapat dipercaya.
MANDIRI
Independen, bermartabat, dan berprinsip
PROFESIONAL
Bekerja tuntas dan sistematis atas dasar kompetensi terbaik dengan penuh tanggung jawab dan komitmen tinggi
SPIRITUAL
Berperilaku dan bertindak berdasarkan nilai – nilai Islami yang berlandaskan Al Qur’an dan Hadits
Manajemen

Donny Eriyanto, SE, MM
Direktur Eksekutif

Melina Arsianty, SE
Manager Operasional

Shendi
Program

Faidz
Digital Marketing

Ilham
General Affair

Tya
Keuangan

“Kita Peduli membuat perbedaan besar dalam kehidupan anak-anak dengan menawarkan mereka pendidikan dan kesempatan untuk bersenang-senang.”
Janna D.
Pengubah Dunia Kita Peduli Sejak 2005